Dulu saya sempet galau hanya karena tidak bisa memasang
cover yang bagus untuk cerita wattpad saya. Akhirnya saya terpaksa memakai foto
yang tentunya sangat tidak cocok dijadikan cover wattpad.
Di lain kesempatan saya juga pernah mati-matian bikin e-magazine dengan kualitas
bagus, tapi berhubung saya tidak mempunyai latar belakang sebagai seorang desain
grafis, saya hanya bisa gigit jari karena kualitasnya jelek.
Beberapa hari yang lalu iseng saya searching di google dengan
kata kunci aplikasi desain online free. Dan.. jreng.. saya menemukan
CANVA.COM di urutan pertama. Tampa pikir
panjang, saya langsung klik dan benar-benar membuat saya ketagihan.
Untuk mengaksesnya kita cukup log in dengan memakai akun
facebook, akun google atau emal. Dan setelah itu kita bisa menikmatinya. Pengoprasiannya
pun tidak cukup rumit. Kurang lebih 5 menit saya sudah membuat satu cover
wattpad yang keren abis.
Di CANVA.COM banyak
pilihan yang bisa kita coba. Tidak hanya desain untuk cover wattpad, kita juga
menemukan desain untuk poster, majalah, surat undangan, e-book, presentasi, dan
banyak lagi yang lainnya.
Model desainnya juga mencapai puluhan plus satu juta koleksi
gambar. Kita tinggal mengklik desain yang kita inginkan dan tinggal
mengganti teks dan gambar. Beres sudah.
No comments:
Post a Comment