5 Sept 2017

Belajar Bisa Lebih Mudah dan Menyenangkan Bersama Brainly


Tugas sekolah menumpuk emang kadang bikin kepala pusing dan pikiran mumet. Apalagi kalo tugas yang menumpuk bentrok dengan jadwal lain yang yang mendesak. Nonton umpamanya. Hehe
Nah, gimana sih nyiasatin supaya ngerjain tugas bisa cepet selesai? Gampang! Jawabnya belajar yang rajin dan rajin latitahn soal dan membaca buku pelajaran. Apa? Kamu malas? Kamu memang pelajar yang tidak patut diteladani.

Oh tenang, aku nggak marah hanya karena kamu malas. Tapi aku hanya ingin kasih tau bahwa ternyata sekarang kamu bisa lebih mudah belajar dengan membuat akun di brainly.co.id.

Brainly apaan sih? Nah untuk kamu yang belum tahu, khususnya para pelajar ato mahasiswa, Brainly adalah situs yang nggak jauh beda dengan situs pertemanan lainnya. Bedanya, brainly adalah situs pertemanan untuk mengajukan pertanyaan, kemudian anggota lainnya, ato teman kamu menjawab pertanyaanmu. Selain itu, kamu juga bisa menjawab pertanyaan orang lain.

Nah, dear. Selain itu, kamu juga bisa mencetak prestasi dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan anggota situs. Setiap menjawab satu pertanyaan kamu memperoleh 5 point. Semakin tinggi point yang kamu dapat, maka “pangkat” kamu juga kemungkinan besar bisa naik. Istilahnya naik pangkat dan gelar versi brainly. Heheh

Nah, pangkat paling rendah adalah pemula, jika bertambah seratus point maka kamu naik pangkat menjadi seorang “gemar membantu”, setelah itu pangkat naik berurutan menjadi "Ambisius",“pakar”,"terpelajar", "si hebat" dan pangkat atau gelar tertinggi sebagai “jenius”.
Kelemahannya, mungkin ada member yang asal menjawab menurut opininya. Maka di sini juga kita bebas diskusi dengan orang yang menjawab pertanyaan kita. Layaknya komentar di status facebook. Selain itu kamu juga bisa mengirimkan picture halaman LKS biar anggota jawab pilihan ganda. Tapi yang satu ini sebaiknya jangan dilakukan. Kebiasaan orang-orang malas! hehe


Yuuk, segera bikin akun di brainly, belajar jadi lebih mudah karena pertanyaan kamu bisa dijawab oleh member lain. 
Husni
Husni

Husni Magz adalah blog personal dari Husni Mubarok atau biasa dipanggil kang Uni. Cowok Sunda yang bibliomania. Menyukai dunia seni dan tentunya doyan nonton baca dan nulis.

No comments:

Post a Comment